6/23/2013

Perilaku Produsen

Perilaku Produsen

oleh Farizky AriefZacky Hutama


Outline

  • Produksi dan fungsi produksi
  • Keseimbangan Produsen
  • Least Cost Combination

Produksi dan Fungsi Produksi

  • Produksi adalah menambah kegunaan suatu barang
  • Fungsi produksi, hubungan teknis antara faktor produksi (C, R, T, L) dengan hasil produksi
  • Produksi dengan menggunakan:
    • 1 Variabel dan yang lain tetap
    • 2 Variabel, kombinasi 2 faktor produksi ditunjukkan dengan kurva isocost dan isoquant.

Pengertian Produsen

Produsen adalah orang, badan usaha atau organisasi yang biasa menyediakan atau menghasilkan barang dan jasa dipasaran. Sedangkan produksi adalah usaha untuk menciptakan atau menambah faedah ekonomi suatu benda dengan tujuan untuk memenuhi kebutuhan manusia. Dengan pengertian lain Produksi merupakan konsep arus (flow concept), bahwa kegiatan produksi diukur dari jumlah barang-barang atau jasa yang dihasilkan dalam suatu periode waktu tertentu, sedangkan kualitas barang atau jasa yang dihasilkan tidak berubah.

Sebuah usaha produksi baru bisa bekerja dengan baik bila dijalankan oleh produsen atau yang sering kita sebut pengusaha. Pengusaha adalah orang yang mencari peluang yang menguntungkan dan mengambil risiko seperlunya untuk merencanakan dan mengelola suatu bisnis.

Fungsi Produksi

Secara matematis fungsi produksi dapat ditulis sebagai berikut:

Q = f(L, R, C, T)
Dimana:
Q   = Jumlah barang yang dihasilkan (quantity)
f     = Simbol persamaan (function)
L   = Tenaga kerja (labour)
R   = Kekayaan alam (resources)
C   = Modal (capital)
T   = Teknologi (technology).


Keseimbangan Produsen

  • Terjadi pada saat produsen mengkombinasikan dua faktor produksi dengan memberikan output yang maksimal.
  • Keseimbangan dicapai dengan prinsip output max atau minimalisasi biaya (cost).


Least Cost Combination (LCC)

  • Penggunaan kombinasi faktor produksi dengan menggunakan biaya yang paling murah
  • Syarat LCC yaitu Marginal rate of Technical Substitution (MRTS), bila menambah salah satu input maka mengurangi penggunaan input.

Referensi:

  • Pengantar Ekonomi, Adi K, Zuhad I, Gunadarma, Jakarta, 1991


Tidak ada komentar: